Jumat, 04 Januari 2013

Tugas Keamanan Komputer


Soal :
1.      Dalam hal aspek keamanan computer dikenal dengan istilah Non Repudiation, jelaskan pengertian Non Repudiation tersebut dan berikan contoh yang terjadi disekitar kita.
Jawaban :
1.      Non-repudiation adalah layanan yang mencegah sebagian atau salah satu pihak menyangkal komitmen atau tindakan yang dilakukan sebelumnya. yaitu merupakan sebuah identifikasi yang bersifat individual atau devais yang diakses oleh user yang dikirim melalui jalur komunikasi melalui sebuah rekaman (system log). Rekaman itu akan digunakan sebagai bukti aksesibilitas user sehingga user tidak dapat menyangkal.Misal: satu pihak mungkin memberikan kuasa pada pihak lain untuk membeli properti dan kemudian menyangkal bahwa pemberi kuasa tersebut telah memberikan kuasa kepada pihak yang diberi kuasa. 

Soal :
6.      Jelaskan perbedaan antara Kriptografi dan Kriptoanalisis !
Jawaban :
6.   Kriptografi adalah suatu ilmu ataupun seni mengamankan pesan, dan dilakukan oleh cryptographer.
Kriptoanalisis adalah suatu ilmu dan seni membuka (breaking) ciphertext dan orang yang melakukannya disebut cryptanalyst.
Soal :
7.      Sebutkan layer yang harus diamankan dalam keamanan computer, dan berikan penjelasan singkat untuk layer tersebut. 
Jawaban :
7.   Jenis layer/lapisan yang harus diamankan dalam keamanan komputer :
o   Physical Security
Meliputi pengamanan pesonil, hardware, software, program/aplikasi, jaringan dan data dari ancaman fisik. Misalnya sabotase, gempa bumi, banjir, dll.
o   Network Security
Melindungi jaringan dan layanannya terhadap modifikasi, penghancuran, ataupun kebocoran oleh pihak yang tidak berwenang.
o   System Security
Melindungi sistem dan informasinya dari pencurian, corrupt, akses yang tidak sah, maupun penyalahgunaan.
o   Application Security
Meliputi penggunaan aplikasi/software, hardware, dan motode prosudural untuk melindungi aplikasi dari ancaman luar.
o   User Security
Menjamin bahwa hanya pengguna/user  berwenang yang dapat log in serta memiliki izin untuk menggunakan aplikasi.
Soal :
8.      Jelaskan langkah yang perlu dilakukan untuk mengamankan computer server dan lingkungan network.
Jawaban :
8.   Langkah untuk mengamankan komputer server dan lingkungan network.
a.   Jauhkan Komputer server dari public atau user2 lain dengan cara menaruh komputer server di dalam ruangan khusus yang terkunci.
b.    Pastikan taruh ditempat yg aman dari bencana alam atau bencana lainnya.
c.    Pastikan ruangan tersebut bersuhu rendah atau ada pendingin ruangannya(AC) agar komputer tidak cepat rusak dan suhu komputer selalu terjaga.
d.      Batasi hak akses ke ruangan komputer server.
e.       Buat password di komputer yg hanya admin dan orang tertentu yg tau passwordnya.
f.       Batasi penggunaan jaringan network/komputer terhadap user biasa.
g.      Buat dua user di setiap komputer user admin dan user untuk membatasi kerja user.
h.      Pakai anti virus yg bagus baik untuk komputer server,user maupun di jaringan.
i.        Backup selalu data data yg penting.
j.        Selalu aktifkan firewall dan ids.
k.      Dll.
Soal :
5.      Jelaskan perbedaan antara jenis serangan Fabrication dan Interruption. Dan berikan contoh tools dalam jenis serangan tersebut.
Jawaban :
5.   Pada jenis serangan Fabrication seorang penyusup langsung melakukan transaksi langsung ke  korbannya. Tools yang digunakan pada serangan ini adalah Various packet contruction kit
Pada jenis serangan Interruption seorang penyusup langsung memotong ditengah jalan data yang dikirim dari korbannya. Tools yang digunakan pada serangan ini adalah Ping broadcast, Smurf, Synk4, Macof, Various flood utilities.
Soal :
10.  Tuliskan minimal 5 jenis teknik kriptografi modern, dan berikan penjelasan untuk masing- masing teknik tersebut.
Jawaban :
a.       Algoritma Simetris adalah algoritma yang menggunakan kunci yang sama untuk melakukan enkripsi dan dekripsi.
b.      Algoritma Asimetris adalah pasangan kunci kriptografi yang salah satunya digunakan untuk proses enkripsi dan yang satu lagi digunakan untuk dekripsi.
c.       Fungsi Hash juga sering disebut fungsi Hash satu arah (One-Way Function), message digest, fingerprint, fungsi kompresi, dan message authentication code (MAC), merupakan fungsi matematika yang mengambil masukan panjang variabel dan mengubahnya ke dalam urutan biner dengan panjang yang tetap. Fungsi hash biasanya diperlukan untuk membuat sidik jari dari suatu pesan.
d.      MD5 merupakan metode one way yang merubah suatu plain text berubah menjadi bentuk enkripsi atau yang disebut dengan chypertext. Penggunaannya seringkali untuk merahasiakan password user maupun admin, nomor PIN, dan lainnya yang berhubungan dengan akun seseorang.
e.       PGP adalah suatu metode penyandian informasi yang bersifat rahasia sehingga jangan sampai diketahui oleh orang yang tidak berhak. Informasi ini bisa berupa e-mail yang sifatnya rahasia, nomor kode kartu kredit, atau pengiriman dokumen rahasia perusahaan melalui internet. PGP menggunakan metode kriptografi yang disebut “public key encryption”; yaitu suatu metode kriptografi yang sangat sophisticate.